Tulang Bawang, Pikirancendekia.com-sabtu, 28 Oktober 2017 bertepatan dengan Hari sumpah pemuda, Yayasan Al Iman Linahdlatil Ulama menyelenggarakan pengajian Akbar untuk seluruh siswa, wali siswa dan masyakarat umum.

Pengajian Akbar ini dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional ( 22 Oktober 2017), Hari Sumpah Pemuda (28 Oktober 2017), selamatan Penambahan nama yayasan Al iman menjadi Yayasan Al Iman Linahdlatil Ulama, sekaligus Peresmian Mikrotik Academy berlisensi Internasional.

Pendiri Yayasan KH.M.Fuad Abdurrahman menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat yang telah mempercayakan anak anaknya untuk mendapatkan pendidikan di Al Iman. Beliau menyampaikan bahwa ” Al iman berkomitmen untuk memberikan solusi pendidikan yang berkualitas, dibuktikan dengan segudang prestasi akademik maupun non akademik yang sudah dicapai, baik ditingkat kabupaten maupun provinsi”

Hadir pada acara ini Bapak Bupati Tulang Bawang Ir. Hannan A Rozak beserta jajarannya, Ketua PCNU Tulang Bawang KH. Dimyati Rifai, MUI dan para tokoh.

Dalam sambutannya Bupati Tulang Bawang, mengapresiasi dan bangga dengan capaian yayasan Al iman yang mendapatkan Lisensi Mikrotik Academy, apalagi untuk tulang bawang, tulang bawang barat dan Mesuji, SMK AL IMAN adalah yang pertama dan satu satunya. Beliau berkata ” Al iman benar benar bekerja keras menghadirkan pendidikan berkualitas di tulang bawang, di zaman digital, perkembangan teknologi dunia harus dikuasai, semoga Al iman terus berkembang dan semakin baik”

 

Setelah sambutan bapak bupati diminta untuk memotong pita, tanda resmi Al iman bertambah menjadi Al Iman Linahdlatil Ulama, dan juga resmi Al iman sebagai lembaga Mikrotik Academy.

Pengajian Akbar di isi oleh KH. MASYKUR AL FARUQ dari Unit 4 yang menjelaskan tentang pentingnya pemuda yang berilmu dan bertaqwa.

Acara diakhiri dengan doa oleh ketua PCNU sekaligus pembagian door prize pengajian, pembagian Piala Al Iman Fair 2 sekaligus Piala LOBAK GALANG ( Lomba Aksi Kreasi Penggalang) ke 1 yang diselenggarakan Yayasan Al Iman Linahdlatil Ulama (yen01)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here